Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan

Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
Katy Perry mengenakan baju astronot sebelum berwisata ke luar angkasa. Foto: Instagram/katyperry

Anda sedang menyimak rangkuman Dunia Hari Ini edisi Selasa, 15 April 2025.

Kami memulainya dengan berita dari Amerika Serikat dan luar angkasa!

Perjalanan luar angkasa Katy Perry

Penyanyi ternama Katy Perry dan jurnalis Gayle King meluncur ke luar angkasa menggunakan roket Blue Origin, Senin kemarin dari Texas, Amerika Serikat.

Perjalanan ini digagas oleh Lauren Sanchez, tunangan miliarder Jeff Bezos, sekaligus menjadi penerbangan pertama ke luar angkasa yang semua awaknya adalah perempuan dalam enam dekade terakhir.

Lauren, yang juga dikenal sebagai seorang pilot helikopter dan mantan jurnalis TV, mengajak kru lain untuk ikut serta dalam penerbangan otomatis penuh yang berlangsung selama 10 menit tersebut.

Turut ikut dalam perjalanan tersebut adalah produser film Kerianne Flynn; Aisha Bowe, mantan insinyur NASA dan pemilik perusahaan yang mempromosikan pendidikan sains; dan Amanda Nguyen, ilmuwan dan advokat korban kekerasan seksual.

Mantan Perdana Menteri Malaysia tutup usia

Mantan Perdana Menteri Malaysia Abdullah Badawi meninggal kemarin pada usia 85 tahun, setelah hidup dengan demensia dalam beberapa tahun belakangan.

Berita duka tersebut dibagikan oleh menantu laki-lakinya sekaligus mantan menteri kesehatan Khairy Jamaluddin di Instagram.

Bintang pop Katy Perry ikut misi luar angkasa menggunakan roket Blue Origin yang semua awaknya perempuan

Sumber ABC Indonesia
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News