Dunia Hari Ini: Korban Selamat Gempa Maroko Kesulitan Dapat Air dan Makanan

Anda sedang membaca Dunia Hari Ini, edisi Senin 11 September 2023.
Untuk mempermudah Anda mengikuti perkembangan dunia, kami sudah merangkum informasi utama dari sejumlah negara yang terjadi dalam 24 jam terakhir.
Kita awali dengan perkembangan terbaru dari gempa berkekuatan 6,8 SR yang menguncang sejumlah kawasan di Maroko.
Korban gempa Maroko terus bertambah
Jumlah korban tewas akibat gempa di Maroko diperkirakan akan meningkat, karena upaya penyelamatan terus dilakukan di sekitar pusat gempa.
Allyson Horn, koresponden ABC sedang berada di Maroko dan melaporkannya untuk Anda.
"Desa-desa di pegunungan High Atlas menanggung beban terberat dari dampak gempa bumi, dan upaya penyelamatan baru saja mulai dilakukan, berpacu dengan waktu, untuk menemukan korban yang selamat."
"Lebih dari 2.000 orang tewas dan ribuan lainnya kini kehilangan tempat tinggal."
"Di pinggir jalan utama, tempat penampungan terbuat dari bambu sedang dibangun untuk menampung para pengungsi, yang saat ini memiliki akses terbatas untuk mendapat makanan, air, dan sanitasi."
Jumlah warga yang meninggal akibat gempa di Maroko terus bertambah, karena petugas penyelamat terus mencari warga di pusat gempa
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- BSMI Berangkatkan 5 Dokter Spesialis ke Gaza, Mohon Doanya