Dunia Hari Ini: Lebih Seribu Orang Tewas Akibat Gempa di Turkiye dan Suriah

Selamat hari Senin! Mari kita awali pekan ini dengan sejumlah informasi pilihan dari berbagai tempat di dunia yang telah kami rangkum dalam Dunia Hari Ini, edisi 6 Februari 2023.
Berita gempa berkekuatan 7,8 Skala Richter mengguncang sebelah tenggara Türkiye dan kawasan Suriah menjadi laporan utama kami.
Gempa besar di Türkiye dan Suriah
Hingga Senin malam, korban tewas akibat gempa di Türkiye dan Suriah telah mencapai setidaknya 1.300 orang.
Presiden Recep Tayyip Erdogan mengatakan lebih dari 5.800 warga Türkiye mengalami luka-luka, sementara di Suriah telah mencapai lebih seribu orang.
Diketahui gempa tersebut menjadi getaran paling kuat yang tercata di Türkiye sejak gempa dengan kekuatan yang sama di tahun 1939.
Regu penyelamat The White Helmets mengatakan lebih dari 120 orang tewas di setidaknya 230 orang terluka di provinsi Idlib dan Aleppo, Suriah, sementara ratusan keluarga masih tertimbun reruntuhan bangunan.
Uni Eropa telah mengerahkan tim bantuan, termasuk dari Belanda, Rumania, Polandia, Ukraina, Rusia, Taiwan, India untuk upaya pencarian dan penyelamatan korban.
Kebakaran hutan tewaskan 24 orang
Sebanyak 260 titik api kebakaran hutan, 28 di antaranya sangat berbahaya, berkobar di Chile, karena gelombang panas musim panas.
Korban tewas akibat gempa di Türkiye dan Suriah telah melebihi angka 1000 jiwa dan kemungkinan besar akan terus bertambah
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya