Dunia Hari Ini: Pesawat Air Busan Terbakar di Bandara Internasional Gimhae
Sebelum kita memulai rangkuman informasi pilihan terkini dari berbagai negara, izinkan kami mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek untuk Anda yang merayakannya!
Semoga tahun ular ini akan membawa kebaikan bagi kita semua, ya.
Dunia Hari Ini edisi Rabu, 29 Januari 2025 kita mulai dari Korea Selatan.
Pesawat terbakar, tiga orang terluka
Sebuah pesawat penumpang terbakar sebelum lepas landas di Korea Selatan.
Kejadian ini memaksa 169 penumpang pesawat, enam awak pesawat, dan satu teknisi dievakuasi menggunakan seluncuran.
Kementerian Transportasi Korea Selatan mengatakan pesawat Airbus 321 tersebut sedang bersiap untuk berangkat ke Hong Kong ketika kabin belakangnya terbakar di Bandara Internasional Gimhae.
Kebakaran berhasil dipadamkan sekitar 1 jam setelah petugas pemadam kebakaran dan mobil pemadam kebakaran bergegas ke lokasi kejadian.
Penyebab kebakarannya masih belum jelas.
Sebuah pesawat penumpang terbakar sebelum lepas landas di Korea Selatan, yang memaksa seluruh 176 orang di dalamnya untuk dievakuasi
- Dunia Hari Ini: Jenazah Dua Pendaki Gunung Cartensz di Papua Sudah Dievakuasi
- Sulitnya Berbaik Sangka kepada Danantara
- Temu Mencoba Masuk Indonesia, Tapi Bukan Itu yang Dikhawatirkan UMKM
- Presiden AS dan PM Inggris Bertemu Untuk Akhiri Perang Ukraina
- Istri Mantan Atlet Australia Ingin Suaminya Ikut Diadili dalam Kasus Prostitusi
- Pemerintah dan Apple Sepakati Perjanjian, iPhone 16 Boleh Dijual di Indonesia