Dunia Hari Ini: Peselancar Australia yang Sempat Kritis di Bali Dipulangkan

Anda sedang membaca laporan Dunia Hari Ini edisi Kamis, 28 September 2023.
Sejumlah laporan utara dari berbagai negara dalam 24 jam terakhir sudah kami rangkum untuk Anda.
Laporan utama kami hadirkan dari Bali.
Peselancar Australia yang kritis akhirnya pulang
Mark Richardson, peselancar Australia yang sempat kritis, sudah dievakuasi dari rumah sakit di Bali lewat jalur udara ke Darwin, Australia Utara.
Ia dirawat di rumah sakit di Denpasar selama 11 hari karena mengalami pendarahan internal.
Selasa kemarin, pihak keluarga dan kerabat dengan putus asa meminta sumbangan golongan darah A negatif yang langka, karena khawatir Mark tidak akan cukup stabil untuk dievakuasi secara medis.
Salah satu temannya mengatakan 10 kantong golongan darah yang dikumpulkan oleh Palang Merah di Australia ditolak oleh rumah sakit di Denpasar, yang kemudian dikirim ke Darwin.
Tentara Amerika dipulangkan dari Korea Utara
Travis King, tentara Amerika yang melintasi perbatasan Korea Utara pada bulan Juli, sudah dipulangkan setelah diusir oleh Korea Utara ke Tiongkok.
Setelah perjuangan mencari darah karena dalam keadaan kritis di Bali, pria Australia akhirnya dipulangkan ke Darwin
- Dunia Hari Ini: Gempa Bumi Berkekuatan 6,2SR Mengguncang Turkiye, 150 Warga Luka-luka
- Tentang Hari Anzac, Peringatan Perjuangan Pasukan Militer Australia
- Dunia Hari Ini: Vatikan Umumkan Tanggal Pemakaman Paus
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun