Dunia Hari Ini: Petani di Inggris Berdemo dengan Konvoi Traktor ke Pusat London

Tuntutan gencatan senjata di Gaza
Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa menuntut gencatan senjata segera antara Israel dan kelompok Hamas, termasuk pembebasan segera semua sandera tanpa syarat.
Sebanyak 14 anggota dewan memberikan suara untuk resolusi tersebut, yang diusulkan oleh 10 anggota.
Namun di tengah meningkatnya tekanan global untuk gencatan senjata yang sudah menewaskan lebih dari 32.000 warga Palestina, Amerika Serikat abstain dalam pemungutan suara.
"Pertumpahan darah ini sudah berlangsung terlalu lama. Merupakan kewajiban kita untuk mengakhiri pertumpahan darah ini, sebelum terlambat," kata Amar Bendjama, utusan Aljazair di PBB.
Ada 'ledakan sangat keras' di penerbangan Qantas
Penumpang Qantas yang terbang dari Melbourne ke Perth sempat mengalami ketakutan ketika pilot terpaksa mematikan salah satu mesin pesawat secara manual.
Penerbangan QF781 sedang dalam perjalanan ke Perth ketika pesawat Airbus A330-200 tersebut mulai mengalami masalah saat mulai menurunkan ketinggian pada Senin malam.
Salah satu penumpang di dalam pesawat, Darrell Weekes, mengatakan ada "ledakan sangat keras" dan guncangan dari sisi kiri pesawat.
"Tiba-tiba, awak kabin berlarian dan membuka tirai serta melakukan persiapan untuk mendarat ...," katanya kepada ABC Radio Sydney.
Unjuk rasa para petani di Inggris digelar menyusul protes para petani di seluruh Eropa
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia