Dunia Hari Ini: PM Slovakia Ditembak Sebagai Upaya Pembunuhan Bermuatan Politik

Anda sedang membaca Dunia Hari Ini, rangkuman berita-berita dari penjuru dunia yang terjadi dalam 24 jam terakhir.
Edisi Kamis, 16 Mei 2024 kami awali dengan peristiwa penembakan Perdana Menteri Slovakia.
Upaya pembunuhan 'bermotif politik'
Perdana Menteri Slovakia Robert Fico ditembak lima kali setelah menghadiri rapaf di kota Handlova, Rabu kemarin.
Kementrian Dalam Negeri Slovakia menyebutnya sebagai "upaya pembunuhan".
"(Upaya) pembunuhan ini bermotif politik dan dilakukan setelah pemilihan presiden," kata Sutaj Estok, mengacu pada pemilu bulan April yang dimenangkan PM Robert.
Ia juga mengatakan Robert berada dalam kondisi yang "mengancam jiwa", dan juru bicara rumah sakit terdekat mengatakan PM yang berusia 59 tahun itu dalam keadaan sadar ketika dibawa ke rumah sakit untuk perawatan.
Mahasiswa menduduki kampus
Mahasiswa di sejumlah perguruan tinggi di kota Melbourne menggelar unjuk rasa dengan berkemah dan kemarin turun ke jalanan pusat kota, sementara pihak universitas terus mendesak para pendukung Palestina tersebut untuk membongkar perkemahan yang didirikan di halaman kampus.
Rabu kemarin mahasiswa di University of Melbourne menduduki salah satu gedung di dalam kampus dan diminta pihak kampus untuk keluar dari gedung.
Kementerian Dalam Negeri Slovakia menyebut penembakan Perdana Menteri Slovakia sebagai
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Aipda Robig Penembak Siswa SMK di Semarang Minta Dibebaskan
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan