Dunia Hari Ini: Prancis Punya Perdana Menteri Gay untuk Pertama Kalinya
Enggak sempat membaca berita hari ini? Jangan khawatir, kami sudah merangkum sejumlah berita utama dari berbagai penjuru dunia.
Dunia Hari Ini, edisi Rabu, 10 Januari 2024 kita awali dari Prancis.
Perdana menteri termuda pertama di Prancis
Presiden Prancis Emmanuel Macron menunjuk Gabriel Attal sebagai perdana menteri baru.
Menteri Pendidikan berusia 34 tahun ini akan menjadi perdana menteri Prancis termuda.
Gabriel juga akan menjadi Perdana Menteri Prancis yang secara terbuka menyatakan dirinya gay.
Dalam periode keduanya sebagai presiden Prancis, Macron mengumumkan pengunduran diri Perdana Menteri Elisabeth Borne awal pekan ini.
Studio TV Ekuador diserang kelompok bersenjata
Sejumlah pria bertopeng masuk ke sebuah saluran televisi publik di Ekuador sambil membawa senjata dan bahan peledak selama siaran langsung.
Kelompok bersenjata ini masuk ke dalam stasiun televisi di kota Guayaquil dan mengumumkan membawa bom.
Gabriel Attal menjadi Perdana Menteri Prancis termuda pertama, yang juga mengakui kepada publik kalau dirinya adalah gay
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata