Dunia Hari Ini: Presiden Tiongkok Lakukan Kunjungan Kenegaraan Pertama Kalinya Sejak Pandemi
Tidak terasa sudah pertengahan minggu lagi.
Seperti biasa, kami sudah menyiapkan serangkaian berita terbaru hari Rabu, 14 September 2022 untuk Anda. Selamat membaca!
Negara pertama yang akan dikunjungi Xi Jinping
Setelah lebih dari dua tahun tidak bisa ke luar negeri karena kebijakan COVID-19 yang ketat di Tiongkok, Presiden Xi Jinping akan kembali melakukan kunjungan kenegaraan.
Kazakhstan dan Uzbekistan akan menjadi negara pertama yang ia akan kunjungi.
Presiden Xi akan menghadiri KTT Organisasi Kerja Sama Shanghai (SCO), di samping bertemu presiden kedua negara tersebut.
Lewat kunjungan ini, Presiden Xi ingin mempererat hubungan dengan negara Asia Tengah di saat hubungan dengan negara-negara barat renggang akibat dukungan "tak terbatas" Tiongkok pada Rusia.
Dikabarkan bahwa dalam konferensi tersebut, Presiden Xi juga akan berjumpa dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin.
'Bukan Raja Saya'
Peti jenazah Ratu Elizabeth II tiba di Istana Buckingham Palace pada hari Selasa malam (13/09) di tengah hujan deras.
Negara mana yang akan dikunjungi Presiden Xi Jinping? Kenapa ada protes saat jenazah Ratu Elizabeth II tiba di London? Inilah rangkuman berita-berita dunia, termasuk dari Indonesia, untuk edisi hari ini
- Pemilik Usaha Kecil dan Menengah di Indonesia Minta Lebih Diperhatikan
- Apakah Bentrokan Indonesia dengan Kapal Tiongkok di Laut China Selatan Pertanda Konflik?
- Jenazah WHV Asal Indonesia Belum Dipulangkan, Penyebab Kecelakaan Masih Diselidiki
- Dunia Hari Ini: Ratusan Warga Sudan Meninggal Akibat Serangan Paramiliter
- Prabowo Targetkan Indonesia Swasembada Pangan, Bagaimana Reaksi Australia?
- Dunia Hari Ini: Calon Pengganti Pemimpin Hizbullah Tewas Dibunuh