Dunia Hari Ini: Ratusan Warga Sudan Meninggal Akibat Serangan Paramiliter
Anda sedang membaca rangkuman berita-berita terkini dalam Dunia Hari Ini edisi Selasa, 29 Oktober 2024.
Berita utama kami hadirkan dari Sudan.
Ratusan warga sipil dibunuh paramiliter
Pekan lalu, kekerasan terburuk dalam sejarah Sudan terjadi di kawasan Al-Sireha di utara Gezira, setelah sedikitnya 124 orang tewas dan 200 orang terluka, menurut Persatuan Dokter Sudan.
PBB mengatakan badan-badan kemanusiaan masih berupaya untuk memastikan jumlah yang tewas terbunuh.
Koordinator kemanusiaan PBB di Sudan Clementine Nkweta-Salami mengatakan "sangat terkejut" akan terulang kembalinya pelanggaran hak asasi manusia tahun lalu.
"Pemerkosaan, serangan yang ditargetkan, kekerasan seksual, dan pembunuhan massal, terulang," ujarnya.
Iran akan menanggapi serangan Israel
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Esmaeil Baghaei, mengatakan negaranya akan menanggapi serangan mematikan Iran selama akhir pekan.
"Kami menggunakan semua cara yang ada untuk menanggapi dengan tegas dan efektif agresi rezim Zionis," ujarnya dalam konferensi pers.
Persatuan Dokter Sudan mengatakan sedikitnya 124 jiwa tewas dalam serangan yang dilakukan paramiliter
- Dunia Hari Ini: Gempa Bumi Berkekuatan 6,2SR Mengguncang Turkiye, 150 Warga Luka-luka
- Tentang Hari Anzac, Peringatan Perjuangan Pasukan Militer Australia
- Dunia Hari Ini: Vatikan Umumkan Tanggal Pemakaman Paus
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun