Dunia Hari Ini: Siapa Pelaku Penusukan yang Menewaskan 10 Orang di Kanada?

Aktivitas bersama ini dilihat sebagai sinyal bahwa keduanya akan maju berpasangan pada Pemilihan Presiden 2024 mendatang.
"Jadi kalau Anda tanya memungkinkan atau tidak memungkinkan [berpasangan pada Pilpres], dari segi teori kemungkinan, ya pasti memungkinkan," kata Prabowo kepada wartawan.
Lantas apa komentar Puan?
"Kalau kemudian ditanya apakah ada kemungkinan [berpasangan dengan Prabowo], ya semua itu menurut saya ada kemungkinan, tidak ada yang tidak mungkin di politik demi kemajuan bangsa dan negara," tutur Puan, yang juga mengadakan pertemuan empat mata dengan Prabowo.
Ada yang tidak datang di pemakaman Mikhail Gorbachev
Ribuan rakyat Rusia memberikan penghormatan terakhir mereka kepada Mikhail Gorbachev, pemimpin terakhir Uni Soviet, yang disemayamkan di peti yang terbuka.
Kebanyakan dari mereka mengatakan mereka menghormati Gorbachev dan mengenangnya sebagai "pembawa perdamaian" yang telah membebaskan mereka.
Gorbachev yang memimpin Uni Soviet dari 1985 hingga 1991 meninggal Selasa (30/08) pekan lalu dalam usia 91 tahun. Ia pernah meraih Nobel Perdamaian di tahun 1990 dengan perannya mengakhiri Perang Dingin.
Gorbachev dimakamkan di taman makam Novodevichy di Moskow, di sisi makam istrinya, Raisa, yang meninggal dunia tahun 1999. Tapi Presiden Vladimir Putin tidak menghadirinya dengan alasan jadwalnya sibuk, meski sempat memberikan penghormatannya Kamis pekan lalu.
Polisi Kanada sedang memburu dua orang yang diyakini menjadi tersangka dalam penusukan yang menewaskan 10 orang
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya