Dunia Hari Ini: Warga Yahudi Australia Terpukul Dengar Pengakuan Politisi

Dunia Hari Ini, edisi 13 Januari sudah menyiapkan rangkuman dari sejumlah laporan utama yang terjadi di dunia dalam 24 jam terakhir.
Kami mengawalinya dengan berita soal warga Yahudi di Australia yang terpukul setelah mendengar pengakuan Menteri Utama atau 'Premier' di New South Wales, negara bagian dengan ibu kota Sydney.
Warga Yahudi Australia terpukul
Premier Dominic Perrottet mengaku pernah mengenakan baju seragam NAZI Jerman saat merayakan pesta ulang tahunnya yang ke-21 pada tahun 2003.
Dominic mengaku malu dan telah meminta maaf atas apa yang ia sebut sebagai sebuah "kekhilafan".
Sumber ABC News menjelaskan Dominic membuat pengakuan ini setelah masalah ini disinggung oleh mantan Menteri Transportasi NSW David Elliott, yang diketahui berkonflik dengannya terkait perubahan peraturan perjudian.
"Ada anggota komunitas kami yang menangis atas insiden khusus ini," kata CEO Dewan Deputi Yahudi NSW Darren Bark kepada ABC.
Diperkirakan ada sekitar dua ribu penyintas holocaust NAZI Jerman hidup di Sydney dan sekitarnya.
Elon Musk komentar soal berita pabrik Tesla di Indonesia
Laporan media Bloomberg News menyebutkan Tesla akan segera mencapai kesepakatan untuk membangun pabrik mobil listrik di Indonesia dengan mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya namun diklaim mengetahui rencana ini.
Warga Yahudi di Australia terpukul setelah mendengar pengakuan Menteri Utama di negara bagian New South Wales dengan ibu kota Sydney
- Dunia Hari Ini: Siswa SMA Prancis Ditangkap Setelah Menikam Teman Sekelasnya
- Dunia Hari Ini: Gempa Bumi Berkekuatan 6,2SR Mengguncang Turkiye, 150 Warga Luka-luka
- Tentang Hari Anzac, Peringatan Perjuangan Pasukan Militer Australia
- Dunia Hari Ini: Vatikan Umumkan Tanggal Pemakaman Paus
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus