Duo Red Bull Kembali Kuasai Free Practice II

jpnn.com - BUDAPEST - Tim Red Bull benar-benar harus diwaspadai dalam balapan Formula 1 seri Hongaria, Minggu (28/7) lusa. Setidaknya, itu bisa dilihat dari hasil free practice yang sudah dilakukan di Sirkuit Hungaroring, Hongaria, Jumat (26/7).
Sebastian Vettel dan Mark Webber menjadi yang tercepat dalam sesi latihan bebas. Setelah mendominasi di latihan bebas pertama, keduanya juga menggila di free practice kedua. Vettel ada di urutan pertama, Webber mengikuti tepat di belakangnya.
Vettel membukukan catatan waktu terbaik 1 menit 21,264 detik. Sementara, Webber menorehkan catatan waktu 1 menit 21,308 detik atau tertinggal 0,044 detik atas pembalap Jerman tersebut.
Pembalap Lotus, Romain Grosjean membukukan kejutan setelah berhasil duduk di urutan ketiga dengan catatan waktu 1 menit 21,417 detik. Sementara, posisi keempat dihuni andalan Ferrari, Fernando Alonso dengan raihan 1 menit 21,426 detik.
Posisi kelima diduduki Felipe Massa yang membukukan waktu 1 menit 21,544 detik. Lompatan besar dilakukan Lewis Hamilton. Pembalap andalan Mercedes tersebut membukukan waktu tercepat keenam dengan satu menit 21,802 detik.
Bagi Hamilton, hasil di latihan bebas kedua merupakan prestasi hebat. Sebab, sebelumnya, pembalap asal Inggris berusia 28 tahun tersebut terlempat di posisi ke-13 dalam latihan bebas pertama. (jos/jpnn)
Hasil Free Practice II GP Hongaria:
1. Sebastian Vettel Red Bull 1:21.264
2. Mark Webber Red Bull 1:21.308
3. Romain Grosjean Lotus 1:21.417
4. Fernando Alonso Ferrari 1:21.426
5. Felipe Massa Ferrari 1:21.544
6. Lewis Hamilton Mercedes 1:21.802
7. Nico Rosberg Mercedes 1:21.991
8. Kimi Raikkonen Lotus 1:22.011
9. Jenson Button McLaren 1:22.180
10. Adrian Sutil Force India 1:22.304
BUDAPEST - Tim Red Bull benar-benar harus diwaspadai dalam balapan Formula 1 seri Hongaria, Minggu (28/7) lusa. Setidaknya, itu bisa dilihat dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior