Duta Besar RI Bawa 2 Perusahaan Turki ke Kementerian PUPR
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menerima kunjungan Duta Besar RI untuk Turki Lalu Muhammad Iqbal beserta perwakilan perusahaan Turki di Kantor Pusat Kementerian PUPR, Senin (13/12).
Pertemuan tersebut membahas potensi kerja sama antara Indonesia dan Turki di bidang infrastruktur.
Menteri Basuki memberikan penilaian baik kepada Turki untuk keberhasilannya membangun Ibu Kota Ankara pada pertemuan bilateral antara Indonesia dengan Turki sebelumnya awal November 2021 lalu.
“Saya mengapresiasi Turki yang telah berhasil membangun Ibu Kota Ankara dengan baik," ujarnya.
Menteri Basuki mengaku terkejut dengan kemiripan kondisi geografi, topografi, serta lingkungan antara Ibu Kota Ankara dengan Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur.
"Saya meyakini kerja sama yang berkelanjutan antara Indonesia dan Turki harus dipertahankan dan dikembangkan lebih lanjut agar kita dapat meraih hasil yang sama baik,” katanya.
Menteri Basuki mengatakan terdapat banyak potensi investasi antara Indonesia dan Turki.
Perusahaan-perusahaan konstruksi Turki merupakan beberapa kontraktor global terbaik yang telah berhasil melaksanakan 10.725 proyek di 128 negara dengan investasi senilai USD 424,5 miliar.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menerima kunjungan Duta Besar RI untuk Turki Lalu Muhammad Iqbal beserta perwakilan perusahaan Turki di Kantor Pusat Kementerian PUPR.
- ALFI: Tol Serang-Panimbang Bukti Nyata Sinergi Pemerintah & Sektor Infrastruktur
- Sepanjang 2024, KAI Daop 2 Bandung Ganti 20.450 Meter Rel Baru
- Hadir di Indonesia, RIIFO Siap Membangun Infrastruktur Berkualitas
- Optimalkan Pelayanan, LSP Pro DB Ajukan Sertifikasi Jarak Jauh
- Tinjau Bendungan Ameroro di Konawe, Mentan Amran Dorong Produktivitas Pertanian Meningkat
- Wapres Gibran Tinjau Kesiapan Infrastruktur Transportasi Menjelang Nataru