Duuh, Keluar Gerbang Cikopo Banyak Sampah di Pinggir Bahu Tol

jpnn.com - CIKOPO - Pemandangan tak sedap terlihat di pintu masuk tol Cikampek-Palimanan (Cikopo), Rabu (15/7). Di sepanjang jalur tersebut banyak sampah bercecer di pinggir bahu jalan tol. Baik sampah plastik, makanan ringan, maupun minuman kemasan. Hingga sampah popok bayi.
Sampah-sampah tersebut bercecer imbas dari minimnya rest area di jalur Cikopo. Ditambah kapasitas rest area Cikopo yang tidak begitu besar. Alhasil banyak kendaraan tak bisa ditampung di rest area tersebut.
Pemudik yang sudah merasa kelelahan dan tak dapat tempat parkir di rest area tersebut memilih untuk menepi di bahu jalan. Kondisi tersebut diperparah dengan ulah pemudik yang memilih buang sampah sembarangan saat menepi di bahu jalan.
Dari pantauan reporter JPNN.com di lapangan, belum ada satupun petugas yang membersihkan sampah-sampah yang berceceran di bahu jalan tol Cikopo. (chi/jpnn)
CIKOPO - Pemandangan tak sedap terlihat di pintu masuk tol Cikampek-Palimanan (Cikopo), Rabu (15/7). Di sepanjang jalur tersebut banyak sampah bercecer
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Seluruh PPPK Wajib Tahu, BKN Memberikan Peringatan Tegas, Begini Isi Penjelasannya
- Kesiapan Posko Mudik BUMN Sambut Arus Balik di Bandara Soetta, Ada Beragam Fasilitas
- Arus Balik Lebaran 2025, Kapolri Sampai Bilang Cukup Luar Biasa
- Calon PPPK Penasaran, BKN Sebut Jumlah Pertek NIP Terbit Selama Libur Lebaran
- Arus Balik Lebaran 2025, Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk Didominasi Truk dan Bus AKAP
- BPJS Kesehatan Jamin Layanan Kesehatan Komprehensif Bagi Ibu Hamil