DVI: 10 Kantong Bisa Angkut 30 Jenazah
Jumat, 11 Mei 2012 – 16:39 WIB

DVI: 10 Kantong Bisa Angkut 30 Jenazah
JAKARTA - Direktur Eksekutif Disaster Victim Identification (DVI) Mabes Polri, Kombes Anton Castilani mengatakan bahwa memang keterangan dari Badan Sar Nasional (Basarnas) sudah menyiapkan 10 kantong jenazah untuk membawa korban pesawat Sukhoi Super Jet (SSJ) 100 yang sudah ditemukan. Namun, menurut Anton, dengan 10 kantong itu bukan berarti hanya untuk mengangkut 10 jenazah.
"Bisa 20, bisa 30 (jenazah). Ini akan kami cocokkan dengan apa yang dikirimkan ke RS Polri," kata Anton di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Jumat (11/5).
Ditambahkan, proses identifikasi bukan soal mudah. Menurutnya, itu bisa dilihat dari berbagai hal, seperti sidik jari, wajah dan lain-lain. "Kami ingin lakukan tugas kami sebaik mungkin," ujar Anton di depan keluarga penumpang SSJ 100 di Halim.
Anton mengatakan, nanti semua potongan jenazah akan dikembalikan ke pihak keluarga. "Kami akan terus memberikan informasi dari waktu ke waktu," ujar dia.
JAKARTA - Direktur Eksekutif Disaster Victim Identification (DVI) Mabes Polri, Kombes Anton Castilani mengatakan bahwa memang keterangan dari Badan
BERITA TERKAIT
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah