DVI Terus Kumpulkan Data Antemortem Penumpang Trigana Air

jpnn.com - JAKARTA -- Tim Disaster Victim Identification Markas Besar Kepolisian sudah berada di Papua. Tim DVI Polri akan bersama dengan Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Papua melakukan identifikasi korban pesawat Trigana ATR 42 PK YRN, bernomor penerbangan IL-257, dengan rute Jayapura-Oksibil. Saat ini proses pengumpulan data antemortem tengah dilakukan.
"Sedang dikumpulkan dari mana-mana untuk ditransfer ke sana," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Komisaris Besar Suharsono, Selasa (18/8).
Saat ditanyakan berapa jumlah antemortem yang sudah terkumpul, Suharsono enggan menjelaskan lebih rinci. "Tanya Kapusdokkes saja ya," ungkap Suharsono.
Sebelumnya, Kepala Pusat Kedokteran dan Kesehatan Mabes Polri Brigadir Jenderal Arthur Tampi mengatakan, posko antemortem untuk keluarga para penumpang sudah dibuka.
Dia mengatakan, berdasarkan data manifest sebagian besar keluarga penumpang berada di Jayapura dan sebagian lagi ada di pegunungan Bintan.
"Sehingga tim bekerja di sana mengumpulkan data antemortem dari keluarga penumpang," kata Arthur saat dihubungi Senin (17/8). (boy/jpnn)
JAKARTA -- Tim Disaster Victim Identification Markas Besar Kepolisian sudah berada di Papua. Tim DVI Polri akan bersama dengan Bidang Kedokteran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi