Dwi Soetjipto Tetap Pimpin SMGR
Jumat, 25 Juni 2010 – 19:30 WIB

Dwi Soetjipto Tetap Pimpin SMGR
JAKARTA - Dwi Soetjipto akhirnya diputuskan tetap memimpin PT Semen Gresik (SMGR), meski masa jabatannya bersifat sementara dan tidak diperhitungkan sebagai satu periode masa jabatan. Hal itu merupakan salah satu keputusan dari RUPS PT SMGR yang digelar di Hotel JW Marriott, Jumat (25/6). Penetapan pengurus perseroan yang definitif sendiri akan dibahas lebih lanjut dalam RUPS berikutnya.
"Hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa telah menyetujui dewan komisaris dan direksi lainnya yang telah habis masa jabatannya pada penutupan RUPS 2010, diangkat untuk sementara dan tetap menjalankan tugas serta kewajibannya masing-masing," ungkap Dirut PT SMGR, Dwi Soetjipto, dalam konferensi pers seusai acara itu.
Adapun susunan Dewan Komisaris SMGR yang baru, antara lain terdiri dari Komisaris Utama D Aditya Sumanagara, Wakil Komisaris Utama Darjoto Setyawan, Komisaris Setia Purwaka, serta dua komisaris independen masing-masing Achmad Jazidie serta Arif Arryman. Sedangkan untuk susunan direksi, terdiri dari Dirut Dwi Soetjipto, Direktur Keuangan Cholil Hasan, Direktur Pemasaran Irwan Suarly, Direktur Produksi Suparni, serta Direktur Litbang dan Operasional Suharto. (esy/jpnn)
JAKARTA - Dwi Soetjipto akhirnya diputuskan tetap memimpin PT Semen Gresik (SMGR), meski masa jabatannya bersifat sementara dan tidak diperhitungkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang