Dwight Howard Tampil Seperti Superman
Superman Kejar Juara Rebound dan Blok
Rabu, 10 Desember 2008 – 17:39 WIB
LOS ANGELES - Dwight Howard merayakan ulang tahun ke-23 Senin malam lalu di Los Angeles (8/12, kemarin WIB). Yang berpesta justru seluruh personel dan pendukung timnya, Orlando Magic. Bagaimana tidak, pemain 213 cm itu tampil seperti Superman, mencetak 23 poin, 22 rebound, enam blok, dan empat assist. Magic pun mengalahkan Los Angeles Clippers 95-88. Total, dari 21 pertandingan di awal musim 2008-2009 ini, Howard sudah mencetak 17 double-double, termasuk tiga kali double double-double.
Bila seorang pemain mencetak lebih dari sepuluh poin dan sepuluh rebound dalam satu pertandingan, dia disebut mencetak double-double. Tapi, yang diraih Howard ini adalah double double-double, karena mencetak lebih dari 20 poin dan 20 rebound.
Hebatnya lagi, ini adalah kali kedua berturut-turut center muda itu meraihnya. Jumat pekan lalu (5/12), Howard mencetak 21 poin dan 23 rebound saat membantu Magic menundukkan Oklahoma City Thunder, 98-89.
Baca Juga:
LOS ANGELES - Dwight Howard merayakan ulang tahun ke-23 Senin malam lalu di Los Angeles (8/12, kemarin WIB). Yang berpesta justru seluruh personel
BERITA TERKAIT
- Menjalin Keakraban, Prajurit TNI AL dan Prajurit Angkatan Laut Rusia Berolahraga Bersama
- Tebak Skor Persija Vs Madura United Berhadiah iPhone 15
- Persija Vs Madura United: Jakmania Bisa Membakar Semangat Macan
- AC Milan Gulung Real Madrid, Rekor Langka Tercipta
- Hasil Liga Champions: Banjir Kejutan
- Tijjani Reijnders Sumbang 1 Gol, AC Milan Lumat Real Madrid