DWP BSKDN Hari Ini Membagi Paket Sembako, Pekan Depan Ikut Bazar Ramadan
jpnn.com - JAKARTA - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kemendagri menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) dalam rangka menyambut Idul Fitri 1444 Hijriah.
Ketua DWP BSKDN Irma Yusharto menjelaskan, kegiatan baksos tersebut berupa pembagian 46 paket sembako yang diberikan kepada driver, cleaning service, petugas gudang, marbot masjid, dan Pengamanan Dalam (Pamdal) di lingkungan BSKDN Kemendagri.
Irma berharap sembako tersebut dapat bermanfaat bagi para penerimanya.
"Sebagai bentuk rasa syukur kami di bulan Ramadan ini, kami memberikan bantuan sembako yang harapannya dapat bermanfaat bagi yang menerima. Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak/ibu yang berkenan hadir," ungkap Irma dalam sambutannya di acara yang berlangsung di Aula BSKDN pada Senin, 3 April 2023.
Irma juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja sama sehingga acara baksos ini dapat berjalan dengan baik.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Kepala BSKDN selaku penasihat DWP unit BSKDN atas dukungannya sehingga kegiatan ini (baksos) berjalan dengan lancar."
"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pengurus DWP dan pejabat di lingkungan BSKDN atas kerja samanya," sambungnya.
Selain kegiatan baksos, dalam waktu dekat pihaknya akan ikut meramaikan Bazar Ramadan yang digelar Kemendagri.
Jelang Idulfitri 1444 H, DWP BSKDN Kemendagri menggelar bakti sosial dengan membagi paket sembako, pekan depan ikut bazar Ramadan.
- Bappenas Membeberkan Mengenai Pentingnya Pelestarian Lingkungan Perdesaan
- Bappenas Tekankan Pentingnya Tata Kelola Perdesaan yang Adaptif
- LSM Gempur Papua Ajukan 3 Laporan ke Bawaslu
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo
- Demi Menyukseskan Pilkada 2024, Wamendagri Bima Arya Dorong Penerbitan E-KTP Bagi Pemilih Pemula
- Sahroni Setuju KPK-Kemendagri Setop Sementara Bansos Sampai Pilkada Selesai