Dzhalilov akan Jadi Ujung Tombak Saat Hadapi Bali United
jpnn.com, DENPASAR - Persebaya Surabaya bakal bersua tuan rumah, Bali United, besok malam di stadion I Wayan Dipta, pada laga perdana Liga 1 2019. Green Force –julukan Persebaya- memastikan tak ingin kehilangan poin pada laga tandang tersebut.
Karena itu, persiapan jelang laga perdana benar-benar diperhatikan betul.
Meski sudah ada di Bali, mereka tak melakukan latihan. Mereka akan langsung melakoni official training (OT) di stadion I Wayan Dipta, hari ini.
Hal itu dilakukan untuk menjaga kondisi pemain. Sebab, mereka baru saja menempuh perjalanan dari Surabaya.
“Alhamdulillah kondisi saya fit dan nggak ada kendala,” kata gelandang Persebaya Fandi Eko Utomo kepada Jawa Pos.
Libur satu hari dimanfaatkan pemain untuk istirahat. Momen itu dinilai cukup penting. Apalagi, Fandi menilai laga laga perdana akan berjalan berat. Terlebih, Bali United memiliki materi pemain yang cukup bagus.
Baca: Kuasa Hukum Eggi Sudjana Yakin Penangguhan Penahanan Kliennya Bakal Dikabulkan
“Pemain Bali (United) semua punya kualitas. Kami tak bisa melihat satu dua pemain, harus semua pemain kami waspadai,” terang pemain 28 tahun itu.
Persebaya Surabaya bakal bersua tuan rumah, Bali United, besok malam di stadion I Wayan Dipta, pada laga perdana Liga 1 2019. Green Force –julukan Persebaya- memastikan tak ingin kehilangan poin pada laga tandang tersebut.
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Persib Bandung Menang 2-0 Atas Persebaya Surabaya, Begini Reaksi Bojan Hodak
- Jadwal Persib vs Persebaya, 2 Pemain asal Brasil Sudah Siap
- Azrul Ananda: Sudah 7 Tahun Pimpin Persebaya, Baru Kali Ini Liga On The Track
- Persib Ingin Bak to Back Juara Liga 1, Bojan Hodak Waspadai 5 Tim Ini
- 2.503 Personel Gabungan Amankan Laga Persebaya vs Dewa United di Stadion GBT