E-Government Diklaim Percepat Rasionalisasi PNS

jpnn.com - JAKARTA – Kerja sama pemerintah Indonesia dengan Korea Selatan dalam bidang e-Government bakal mempercepat proses rasionalisasi sejuta PNS. Pasalnya, dengan e-Government, satu pekerjaan yang biasanya dikerjakan dua sampai tiga PNS kini bisa dihandle seorang pegawai.
"Jadi e-Government ini akan menghemat anggaran pemerintah lebih besar lagi, karena tidak harus membayar gaji PNS," kata Asdep Koordinasi Kebijakan, Penyusunan, Evaluasi Program dan Pembinaan SDM KemenPAN-RB ,Bambang Dayanto Sumarsono kepada JPNN, Kamis (3/3).
Dia menambahkan, saat ini pemerintah tengah mengkaji rencana rasionalisasi PNS. Salah satu yang dikaji adalah jadwal pelaksanaan rasionalisasi.
"Dalam roadmap, rasionalisasi PNS sudah dimulai tahun ini, sehingga pada 2019 jumlah PNS menjadi 3,5 juta orang," terangnya.
Dalam roadmap, rasionalisasi PNS diprioritaskan untuk lulusan SD, SMP, SMA yang berjumlah sekitar 1,3 juta orang. Semua PNS itu tersebar di jabatan fungsional umum. Dengan pengurangan tersebut, jumlah pegawai akan menciut menjadi 3,5 juta orang. (esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg