e-Ticketing dan Tarif Progresif Diberlakukan
Senin, 01 Juli 2013 – 13:04 WIB
Di tempat yang sama, Direktur Utama PT Telkom, Arief Yahya menjelaskan bahwa pemasangan 540 perangkat E-ticketing di loket berupa monitor, dispencer dan card reader serta pemasangan 339 gate elektronik di Stasiun telah selesai dilakukan.
"Dan saat ini telah siap digunakan untuk mendukung penerapan e-ticketing menyeluruh," terangnya.
Arief berharap kerjasama ini akan memberikan kenyamanan maksimal bagi setiap pengguna jasa kereta api.
Sementara, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan optimis sistem e-ticketing ini dapat berjalan sukses. "Walaupun masih bermasalah, hari ini adalah hari yang bersejarah. Siapapun orang awam sekalipun, harus dibiasakan menggunakan sarana modern ini," kata Dahlan.