Eaa... Menteri Yuddy Panen Pujian Nih Yee

jpnn.com - JAKARTA- Anggota Tim Independen Reformasi Birokrasi Nasional Djohermansyah Djohan memberikan apresiasi kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB). Pasalnya, KemenPAN-RB berhasil menjalankan tugas dan tanggung jawab menata birokrasi dan pelayanan publik.
Hasil survei Lembaga Klimatologi Politik yang dipublish Selasa (3/11) menempatkan KemenPAN-RB di posisi kelima dengan kinerja kementerian terbaik.
"Survei tersebut mencerminkan bahwa KemenPAN-RB secara nyata sudah bekerja dan pekerjaan yang telah dilakukan diapresiasi oleh publik," kata mantan Dirjen Otda Kementerian Dalam Negeri ini, Rabu (4/11).
Menurutnya, indikator utama penilaian dan pembentukan perspektif di mata publik didasarkan pada pemberitaan di media massa yang sesuai fakta di lapangan.
“Ini menjadi modal bagi KemenPAN-RB meningkatkan kinerja ke depan untuk merealisasikan pekerjaan rumah yang ditargetkan. Selain itu, juga menjadi pendorong bagi KemenPAN-RB mengurus Aparatur Sipil Negara, terutama pembenahan bagi 4,5 juta PNS ntuk mewujudkan birokrasi bersih, akuntabel, efektif dan efisien, serta memberikan pelayanan publik yang lebih baik," beber Djohermansyah.
Dia menambahkan, gebrakan awal yang dilakukan MenPAN-RB Yuddy Chrisnandi sangat bagus. Di antaranya ialah kebijakan larangan rapat di hotel. Gebrakan tersebut dilakukan guna memperbaiki kinerja dan akuntabilitas aparatur sipil negara untuk mewujudkan mental aparatur sipil yang lebih baik. (esy/jpnn)
JAKARTA- Anggota Tim Independen Reformasi Birokrasi Nasional Djohermansyah Djohan memberikan apresiasi kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kejaksaan Dianggap Tak Serius Tangani Kasus Pemalsuan Dokumen RUPSLB BSB
- Asido Ungkap Peran Advokat dalam Bidang Kepailitan dan PKPU
- Lestari Moerdijat Dorong Para Peneliti Kuatkan Jaringan Internasional, ini Tujuannya
- Lemhannas Ingin Kepala Daerah Jadi Pemimpin Negarawan
- Polarisasi Berbasis Identitas Makin Tajam, Ketum GP Ansor: Stabilitas Ekonomi Harus Dijaga
- Budi Said Pertimbangkan Kasasi, Prof Romli Siap Bela Putusan PT DKI