Blibli Indonesia Open 2019
Eaa..Huu..Eaa..Huu, Tommy Sugiarto Kalah Rubber Game dari Chen Long
jpnn.com, JAKARTA - Penonton Blibli Indonesia Open 2019 di Istora GBK Jakarta, Rabu (17/7) siang tampak puas menyaksikan laga antara Tommy Sugiarto vs Chen Long.
Romi, Andi dan Nuril, tiga penonton yang punya tiket seating di bagian blue, mengaku senang bisa menonton langsung Indonesia Open 2019 ini.
Sepanjang pertandingan Tommy vs Chen Long, mereka tak bisa diam dari tempat duduknya. Sesekali mereka mengikuti komando meneriakkan 'eaaa' saat Tommy memukul kok, atau 'huu' saat Chen Long yang mengendalikan permainan. Pekik 'Tommy bisa' juga sering terdengar berkumandang.
Namun, dukungan fan kali ini belum cukup untuk Tommy. Tunggal putra ranking 17 dunia itu menyerah rubber game 20-22, 21-14, 17-21 dari Chen yang kini bertengger di peringkat empat BWF.
Tommy Sugiarto does not give in to Chen Long’s smashes ???? #HSBCBWFbadminton #HSBCRaceToGuangzhou pic.twitter.com/zGZYon56fH — BWF (@bwfmedia) July 17, 2019
Tommy sudah tampil bagus, tetapi Chen Long juga luar biasa. Duel kedua pemain menampilkan aksi menakjubkan. Tommy dan Chen Long berkali-kali harus diving menyelamatkan kok agar tidak mati.
BACA JUGA: Lihat Aksi Sindhu Menang Comeback di Babak Pertama Blibli Indonesia Open 2019
Tommy Sugiarto menyerah 20-22, 21-14, 17-21 dari Chen Long dalam babak pertama Blibli Indonesia Open 2019.
- An Se Young Jadikan Indonesia Open 2024 Sebagai Pemanasan Menuju Olimpiade Paris
- Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Viktor Axelsen Tergusur dari Nomor Satu Dunia?
- Memutus Tren Buruk, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin Juara Indonesia Open 2024, Senior Jadi Korban
- Jadwal Final Indonesia Open 2024: Ada Satu Non-Unggulan, China Pastikan 1 Gelar
- China Mendominasi Final Indonesia Open 2024
- Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong jadi Finalis Pertama Indonesia Open 2024