Ealah..Dua Tersangka malah Bertengkar saat Diperiksa
Jumat, 01 April 2016 – 16:27 WIB

Ilustrasi. Foto: dok.JPNN
SURABAYA –Penyidik Polsek Semampir dibuat pusing saat memeriksa dua tersangka kasus narkotika, Kamis kemarin. Pasalnya, penyidik disibukkan memisahkan tersangka Kohar dan Mas'ud yang adu mulut di dalam ruang pemeriksaan.
Perdebatan keduanya berawal saat Mas'ud menyangkal pernyataan Kohar mengenai pembayaran narkoba. Dalam pemeriksaan tersebut, Kohar mengaku telah membayar uang pembelian paket sabu-sabu seberat 2 gram yang dipesan dari Mas'ud. Namun, Mas'ud membantah pernyataan rekannya itu karena Kohar memang belum membayar.
''Lho, uang yang mana? Saya belum terima kok,'' kata Mas'ud yang merasa dibohongi. ''Bukannya sudah saya serahkan pas di Suramadu,'' jelas Kohar.
Perdebatan tersebut hampir berujung pada perkelahian. Mas'ud memang sempat mendorong Kohar yang berbadan lebih kecil. Kohar pun tidak mau kalah dan berusaha mendorong rekannya hingga mundur dari kursi yang diduduki. Mas'ud bahkan hampir memukul rekannya. Beruntung, petugas berhasil melerai mereka. Pemandangan itu seperti melihat dua anak kecil yang sedang berkelahi.
BERITA TERKAIT
- Lantamal XXI Pontianak & Bea Cukai Berkolaborasi, Musnahkan 47 Ton Bawang Bombai Ilegal
- Lesbian di Bandung Tikam Leher Pasangan Gegara Cemburu, Begini Kronologinya
- Ayah Lecehkan Anak Tirinya di Pasar Minggu Ditangkap Polisi
- 1 Pengeroyok Jukir Minimarket di Bandung Ditangkap Polisi, Pelaku Lain Masih Diburu
- Juru Parkir Minimarket di Bandung Tewas Dianiaya, Polisi Sudah Mengidentifikasi Para Pelaku
- Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Wanita di Tanjung Priok