Ebiet G Ade Jadi Andalan MocoSik 2019 Hari Kedua
Mulai petang hari, duo asal Yogyakarta, Langit Sore bakal menemani pengunjung berdendang bersama di panggung MocoSik #3. Membuka konser MocoSik, Langit Sore akan mengantar banyak musisi lainnya. Antara lain, seniman serba bisa Sudjiwo Tejo. Membawa grup musiknya, Sastra Warna Band, penampilan Tejo bakal menghibur para pencinta buku dan penikmat musik.
Panggung musik juga menyajikan Tashoora. Band asal Yogyakarta ini bakal menghentak melalui liriknya yang tajam dan mengena. Musisi selanjutnya naik pentas adalah Ebiet G. Ade. Sekitar satu jam, Ebiet, yang memulai karier dari puisi, bakal menyuguhkan tembang-tembangnya. Di sesi terakhir, sekaligus penutup hari kedua, akan tampil Yura Yunita. Yura, yang sore sebelumnya sudah mengisi kelas menulis lirik lagu, kini saatnya meriuhkan panggung. (mg3/jpnn)
Sejumlah kemeriahan siap dihadirkan dalam festival buku dan musik yang diadakan di Jogja Expo Center, Yogyakarta.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Yura Yunita Siap Gelar Konser Tunggal, Catat Tanggalnya
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Yura Yunita Malam Nanti juga Tampil di SUGBK
- Terpengaruh Ebiet G Ade, The Rain Rilis Lagu Perihal Kepekaan
- Ajaib, Gempi Akhirnya Punya Lagu Sendiri
- 10 Ribu Pelari Bakal Meriahkan Acara Digiland Run 2024, ada Sal Pribadi Hingga Dewa 19
- Lagu Glenn Fredly yang Tersimpan di Handphone Miliknya Akhirnya Dirilis