EDAN, Obsesi Lubangi Wajah Itu Berbuah Guinness World Records

jpnn.com - LOS ANGELES - Seorang pria yang berasal dari Jerman masuk Guinness World Records sebagai manusia unik yang memiliki lubang besar di wajahnya.
Seperti dilansir laman Odditycentral, bahwa Joel Miggler, memiliki lubang besar di kedua belah pipinya. Masing-masing berukuran 34 milimeter dan berencana menambah luasnya menjadi 40 milimeter.
Aksi aneh ini dimulai ketika Miggler berusia 13 tahun, dia menindik telinga buat pertama kali.
Sejak dari itu, Miggler menjadi terobsesi untuk memodifikasi wajahnya dan kini dia memiliki 11 lubang termasuk di hidung dan bibirnya.
"Saya sangat senang dengan apa yang saya buat di muka saya dan akan menambahkan yang baru," katanya.
Menariknya, selain memiliki dua 'terowongan' di kedua belah pipinya, dia juga memiliki 27 tindikan, enam tato, serta membuat implan di badannya.
Selain itu, Miggler juga memiliki lidah bercabang, yang dapat melalui dua lubang di pipinya.
LOS ANGELES - Seorang pria yang berasal dari Jerman masuk Guinness World Records sebagai manusia unik yang memiliki lubang besar di wajahnya. Seperti
- Berdebat Sengit dengan Trump, Zelenskyy Tinggalkan Gedung Putih Lebih Awal
- Hamas Kecam Keras Israel yang Menunda Pembebasan Warga Palestina
- Menlu Sugiono Rayu Belanda demi Sukseskan Program Prioritas Indonesia
- Ini Layanan Medis Bedah Robotik Canggih di Pantai Hospital Ayer Keroh
- Mimpi Berkuasa Lagi, Donald Trump versi Amerika Selatan Malah Terjerat Kasus Kudeta
- Pesawat Delta Airlines Jatuh saat Mendarat di Toronto, Belasan Orang Terluka