EDAN, Wapres Negara Ini Ditangkap Terkait Skandal Pembunuhan Presiden
Sabtu, 24 Oktober 2015 – 23:57 WIB

Seorang wanita yang terluka dibawa keluar akibat terluka dalam insiden bot resmi Presiden Maladewa, Abdulla Yameen yang meledak, Senin (28/9). Abdulla selamat namun istrinya mengalami luka-luka. Foto: Reuters
jpnn.com - MALDIVES - Wakil Presiden (wapres) Maladewa, Ahmed Adheeb ditangkap oleh pihak kepolisian setempat, pada Sabtu waktu setempat.
Ahmed Adheeb ditahan karena diduga memiliki kaitan dalam insiden yang menjurus kepada upaya membunuh Presiden Maladewa Abdulla Yameen.
Yameen selamat tanpa mengalami cedera dalam serangan ledakan pada kapal yang digunakannya untuk kembali ke ibu kota dari bandara, Finifenmaa pada 28 September lalu.
Wapres Maladewa Ahmed Adheeb. Foto: BBC
"Kita telah menahan wakil presiden berhubung insiden Finifenmaa," kata polisi kepada Reuters.
"Dia kini dalam tahanan polisi di pusat tahanan Dhoonidhoo."
Kejadian terjadi ketika Yameen tiba di Maladewa setelah pulang dari Arab Saudi.
MALDIVES - Wakil Presiden (wapres) Maladewa, Ahmed Adheeb ditangkap oleh pihak kepolisian setempat, pada Sabtu waktu setempat. Ahmed Adheeb
BERITA TERKAIT
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid Kecam Israel yang Larang Bantuan Kemanusiaan Masuk ke Gaza
- AS Anggap Tindakan Zelenskyy Mengacaukan Upaya Penyelesaian Konflik
- Berdebat Sengit dengan Trump, Zelenskyy Tinggalkan Gedung Putih Lebih Awal
- Hamas Kecam Keras Israel yang Menunda Pembebasan Warga Palestina
- Menlu Sugiono Rayu Belanda demi Sukseskan Program Prioritas Indonesia
- Ini Layanan Medis Bedah Robotik Canggih di Pantai Hospital Ayer Keroh