Edelman Trust Barometer 2021 Ungkap Tingkat Ekspektasi bagi Bisnis

jpnn.com, JAKARTA - Edelman Trust Barometer 2021 mengungkap masyarakat Indonesia masih memiliki kepercayaan yang tinggi terhadap institusi bisnis, pemerintah, media, dan NGO, dibandingkan dengan banyak negara lain.
Indonesia berada di peringkat dua menurut indeks global tahun ini. Tingkat kepercayaan Indonesia terhadap institusi media naik tiga poin.
Meski tingkat kepercayaan untuk seluruh institusi tetap tinggi, bisnis memimpin sebagai peringkat pertama dengan angka 78 persen.
Temuan itu konsisten dengan tren global yang mana bisnis mengungguli pemerintah di 18 dari 27 negara yang diteliti oleh Barometer.
Namun, tingkat kepercayaan Indonesia tidak selaras dengan populasinya.
Perbedaan kepercayaan antara kelompok yang terinformasi dengan baik dan populasi umum telah meluas hingga perbedaan tingkat kepercayaan sebesar 15 poin.
Virus covid-19 juga bukan kekhawatiran terbesar bagi masyarakat Indonesia.
Sebanyak 89 persen khawatir akan kehilangan pekerjaan. Sementara itu, 75 persen khawatir tertulari virus covid-19.
Edelman Trust Barometer 2021 mengungkap masyarakat Indonesia masih memiliki kepercayaan yang tinggi terhadap institusi bisnis, pemerintah, media, dan NGO, dibandingkan dengan banyak negara lain.
- Dukung Industri Garmen, Bea Cukai Beri Izin Fasilitas Kawasan Berikat ke Perusahaan Ini
- 33 Tahun Ada, Tupperware Resmi Hengkang dari Aktivitas Bisnis Indonesia
- Gratis, Produk dari Pengusaha Mikro Bisa Tampil di Halaman Depan PaDi UMKM
- Respons Pemerintah Dinilai Mampu Melindungi Ekonomi Indonesia dari Kebijakan AS
- Pasar Batu Bara Masih Oke, Anak Usaha SGER Teken Kontrak dengan Perusahaan Vietnam
- Ambil Alih 99% Saham CKBD, CBDK Hadirkan Hotel Bintang 5 di Kawasan NICE