Eden Hazard Si Playmaker Terbaik Premier League Sudah Putuskan Klubnya Musim Depan
jpnn.com, LONDON - Bintang Chelsea Eden Hazard telah membuat keputusan tentang masa depannya dan memberi tahu pihak klub apa yang akan dia lakukan di akhir musim.
Pemain internasional Belgia ini telah lama dikaitkan dengan transfer ke Real Madrid, setelah belum juga memperpanjang kontraknya di Stamford Bridge yang akan berakhir 2020.
(Baca Juga: 21 Clean Sheet, Alisson Becker Raih Sarung Tangan Emas Premier League)
Hazard mengaku telah memberi tahu Chelsea beberapa minggu lalu tentang keputusannya. "Saya telah membuat keputusan, tetapi ini bukan hanya tentang saya. Kami memiliki final Liga Eropa untuk dimainkan. Saya masih menunggu respons klub," ujar Hazard.
Chelsea berada di urutan ketiga di Premier League yang berarti jatah ke Liga Champions aman. Namun, Hazard menegaskan keputusannya ini tidak terpengaruh posisi Chelsea di akhir musim. "Tidak. Saya sudah membuat keputusan," pungkasnya.
Eden Hazard. Foto: premierleague
Hazard sendiri mengakhiri musim Premier League dengan gelar playmaker terbaik, dengan 15 assists. (adk/jpnn)
Assists di Premier League 2018-19 (10 Besar)
Eden Hazard sendiri mengakhiri musim Premier League sebagai playmaker terbaik dengan 15 assists.
- Real Madrid Juara Piala Interkontinental, Carlo Ancelotti Pelatih Tersukses Los Blancos
- Real Madrid Juara Piala Interkontinental 2024
- Vinicius Junior Pemain Pria Terbaik FIFA 2024
- Carlo Ancelotti: Penting Bagi Real Madrid Menjuarai Piala Interkontinental 2024
- Dinyatakan Positif Doping, Mykhailo Mudryk Membantah Keras
- Liga Spanyol: Madrid Gagal Rebut Puncak Klasemen dari Barcelona