Edhy: Pidato Prabowo Bukan Menebar Sikap Pesimistis
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo membantah pidato sang Ketua Umum Prabowo Subianto mengutip dari novel. Dia menegaskan Prabowo mengutip ahli sejarah.
"Ada ahli sejarah yang bicara tentang dilihat dari padatnya penduduk. Jadi itu semangat dan kekhawatiran itu jadi kekhawatiran kita semua, bukan pesimistis," kata Edhy di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (21/3).
Menurut dia, Prabowo menyampaikan realita dan fakta yang harus disikapi bersama. "Itu koreksi buat kita semua. Saya pikir tidak ada niat apa pun," tegas Edhy.
Sekali lagi, Edhy membantah Prabowo hanya mengutip novel. Dia mengatakan Prabowo membaca sejarah.
"Beliau tahu baca buku, jadi tidak mungkin beliau menulis itu hanya karena fiksi itu," ungkapnya.
Menurutnya, apa yang disampaikan Prabowo bukan atas nama, keputusan, atau analisis pribadi. Namun, ujar Edhy, itu merupakan hasil kajian dari para ahli dunia dan sejarah.
"Menurut saya yang kemudian beliau sampaikan dalam internal kami, dalam rangka mengkoreksi kami semua, siapa pun bahkan yang disebut elite termasuk DPR termasuk kami? karena kami hadir di situ," katanya.
Jadi, lanjut Edhy, niat Prabowo untuk berbicara realita. Tidak ada niatan untuk menebar pesimistis.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo membantah pidato sang Ketua Umum Prabowo Subianto mengutip dari novel.
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya
- Prabowo Bertemu MBZ, Targetkan Investasi Dagang Rp 158 Triliun
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- Prabowo Yakin Andra Soni Akan Membawa Banten Lebih Baik
- Gandeng BRIN, Mendes Yandri Yakin Sukses Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia