Edin Dzeko Bantu Inter Milan Curi 3 Poin dari Markas Viktoria Plzen

jpnn.com, PLZEN - Inter Milan pulang dengan penuh senyum dari markas Viktoria Plzen pada matchday kedua Grup C Liga Champions 2022/23.
Berlaga di Doosan Arena Plzen, Selasa (13/9/2022), Inter menang dengan skor 2-0.
Dua gol kemenangan anak asuh Simone Inzaghi dicetak oleh Edin Dzeko (20') dan Denzel Dumfries (71').
Nerazzurri diuntungkan di laga ini seusai Plzen bermain dengan 10 pemain setelah Pavel Bucha mendapat kartu merah dari wasit Sandro Schärer karena melanggar keras Nicolo Barella.
Inter Milan membuka skor di laga ini melalui Edin Dzeko pada menit ke-20. Mantan penyerang AS Roma itu mencetak gol memanfaatkan umpan manis Joaquin Correa di dalam kotak penalti Plzen.
Pemain asal Bosnia itu tanpa ampun menaklukan kiper Plazen yang di laga ini dikawal oleh Jindrich Stanek.
Setelah unggul 1-0, Marcelo Brozovic dan kawan-kawan menggempur pertahanan Plzen yang digalang duet bek Lukas Hejda dan Vaclav Jemelka.
Sayang, hingga babak pertama selesai, skor 1-0 keunggulan Inter Milan atas Plzen masih bertahan.
Edin Dzeko bantu Inter Milan pulang dengan penuh senyum dari markas Viktoria Plzen pada matchday kedua Liga Champions 2022/23.
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan
- Coppa Italia: AC Milan Kubur Mimpi Treble Inter Milan
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Komentar Ancelotti Seusai Real Madrid Tersingkir dari Liga Champions
- Kapan Semifinal Liga Champions Bergulir? Kans Muncul Raja Baru
- Arsenal Menyingkirkan Real Madrid, Declan Rice: Kami Tahu Kami akan Menang