Efek pada Kota Bersejarah bagi 3 Agama Setelah Turki Diguncang Gempa
Selasa, 14 Maret 2023 – 21:06 WIB
jpnn.com - ANTAKYA - Dua gempa dahsyat yang mengguncang Turki pada 6 Februari lalu tidak hanya meluluhlantakkan hunian dan perkantoran.
Lindu itu juga berdampak pada tempat-tempat bersejarah bagi Yahudi, Kristen, dan Islam.
Ketiga agama monoteisme itu memiliki tempat-tempat historis di Antakya.
Di ibu kota Provinsi Hatay itu terdapat Masjid Habib-i Najjar yang dibangun pada abad ketujuh Masehi.
Salah satu masjid tertua itu didirikan di atas kuil paganisme era imperium Romawi.
Namun, gempa dahsyat meruntuhkan Masjid Habib-i Najjar dan hanya menyisakan sebagian dindingnya.
Antakya juga memiliki sinagoge bersejarah.
Memang tempat ibadah umat Yahudi itu rusak ringan, tetapi kini masih ditutup.
Gempa dahsyat yang mengguncang Turki juga berdampak pada tempat-tempat bersejarah bagi Yahudi, Kristen, dan Islam.
BERITA TERKAIT
- Badan Geologi: Status Gunung Lewotobi Laki-laki Masih Awas, Berpotensi Erupsi Susulan
- Gempa M 5,4 di Pesisir Barat Lampung, BMKG Sebut Tidak Berpotensi Tsunami
- Mengenang Fethullah Gülen, Pejuang Pendidikan Turki yang Menginspirasi Dunia
- Sedih Tidak
- 5 Berita Terpopuler: Ada Pesan dari Pak Dedy untuk Honorer, Data Sudah Divalidasi, tetapi Jangan Sampai Tertipu
- Human Initiative Gandeng Guru Ajarkan Mitigasi Bencana Sejak Dini pada Murid TK