Egy Maulana dan Witan Sulaeman Tanpa Klub, Bagaimana Peluang Dipanggil Timnas?

Egy Maulana dan Witan Sulaeman Tanpa Klub, Bagaimana Peluang Dipanggil Timnas?
Status Egy Maulana Vikri (kiri) dan Witan Sulaeman (kanan) sekarang tanpa klub. Foto: Instagram/fk_senica

jpnn.com, JAKARTA - Status dua pemain andalan Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman, kini tanpa klub.

Melihat kualitas dan performa Egy dan Witan, seharusnya peluang keduanya dipanggil lagi ke skuad Garuda tetap terbuka meskipun belum memiliki klub. 

Soal performa di atas lapangan, Egy dan Witan selama ini sudah menjadi jaminan dipanggil ke Skuad Garuda, baik di level U-23 maupun senior. Sayangnya, dua pemain itu kini tanpa klub.

Egy sudah sejak Mei tidak lagi bersama FK Senica karena klub itu bangkrut. Sementara Witan Sulaeman sudah diumumkan secara resmi tidak lagi bersama Lecia Gdansk beberapa hari lalu.

Dengan kondisi ini, tentu akan sulit bagi Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong untuk memantau permainan kedua pemain tersebut.

Salah satu alat untuk melihat kemampuan pemain yang akan dipanggil ke Timnas Indonesia, ialah dengan memantaunya saat berkompetisi bersama klubnya.

Kondisi pemain saat bernaung di bawah klub dan menjalani latihan, sudah pasti terjaga karena ada latihan rutin.

Bagaimana jika pemain itu tidak memiliki klub dan tak berlatih denga intensitas seperti bergabung di klub? tentu kondisinya bakal menurun.

Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman tanpa klub, bagaimana peluang kedua pemain itu dipanggil ke Skuad Garuda?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News