Eh Tong! Mau ke Sekolah apa Sawah, Kok Bawa-Bawa Celurit?
jpnn.com - CIAMPEA-Sembilan oknum pelajar diamankan anggota Unit Satpol PP Kecamatan Ciampea, Bogor, saat akan tawuran, Jumat (9/12).
Mereka digelandang ke kantor kecamatan usai kepergok di Jalan Raya Ciampea saat menumpang truk.
Dari tangan salah satu oknum siswa, ditemukan senjata tajam jenis celurit yang sengaja dibuang ke parit.
Kanit Satpol PP Kecamatan Ciampea, Adang Tia Sutisna mengatakan, Jalan Raya Ciampea sering jadi lokasi tawuran. Mereka beraksi usai pulang sekolah, antara pukul 16.00 WIB hingga menjelang Magrib.
“Hanya sembilan orang yang ketangkap. Oknum pelajar lainnya menggunakan sepeda motor, sehingga berhasil meloloskan diri,” ujarnya kepada Radar Bogor.
Untuk mengantisipasi hal serupa terjadi, pihaknya bersama Polsek Ciampea serta Satgas Pelajar akan bersiaga di sejumlah titik rawan. Seperti pertigaan Warung Borong , Cikampak dan Cinangneg.
“Selanjutnya mereka langsung kami pulangkan. Tapi sebelumnya sudah menghubungi pihak sekolah agar tidak mengulangi aksi tersebut,” tukasnya.
Sementara itu, Camat Ciampea Juanda Dimansyah meminta peran serta orang tua maupun para guru yang harus lebih ekstra dalam mengawasi perilaku pelajar.
CIAMPEA-Sembilan oknum pelajar diamankan anggota Unit Satpol PP Kecamatan Ciampea, Bogor, saat akan tawuran, Jumat (9/12). Mereka digelandang
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS