Eko Kunthadi Mengaku Bercanda, Roy Suryo Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Pakar telematika Roy Suryo menanggapi pernyataan Eko Kunthadi yang mengeklaim konten di YouTube miliknya bersama Mazdjo Pray hanya candaan.
Roy pun meminta Eko untuk mengatakan hal serupa kepada penyidik yang memproses kasus tersebut.
"Silakan bercanda dengan penyidik saja," kata Roy saat dihubungi JPNN.com, Minggu (6/6).
Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) itu juga mengapresiasi kerja penyidik yang memproses kasus tersebut dengan cepat.
Sebab, kata Roy, proses kasus tersebut tidak memakan waktu seminggu.
"Ini yang luar biasa, sejak awal dari surat tanda bukti terlapor nama terlapornya tidak dalam lidik. Nama Eko dan Mazdjo menjadi terlapor cepat sekali," ujarnya.
Eks Politikus Partai Demokrat itu dan tiga saksi lain akan memberikan keterangan kepada penyidik, Senin (7/6).
Roy Suryo resmi melaporkan Eko Kuntadhi dan Mazdjo Pray ke Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik dan fitnah, Jumat (4/6).
Roy Suryo menanggapi pernyataan Eko Kunthadi yang menyebut konten Dewa Panci hanya candaan.
- Akun Fufufafa Disebut Identik dengan Gibran, Unggahannya Mengarah ke Gangguan Jiwa
- Reza Indragiri Adukan Fufufafa & Mobil Esemka ke Lapor Mas Wapres Gibran, Ini yang Terjadi
- Tindaklanjuti Laporan Nikita Mirzani, Razman Siap Diperiksa Penyidik
- Razman Merasa Dizalimi Setelah jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris
- Paling Pedas
- Laporkan Balik Nikita Mirzani, Razman Arif Nasution Bilang Begini