Ekonom Buka-bukaan soal Penyebab Minyak Goreng Langka, Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira menilai intervensi pemerintah dalam stabilisasi minyak goreng sangat membingungkan.
Menurut Bhima, subsidi dan pemberlakukan harga eceran tertinggi (HET) malah membuat minyak goreng langka.
Hal itu disebabkan masih banyaknya pedagang menjual stok lama dengan harga subsidi sehingga merugi.
"Bulog tidak bermain di minyak goreng jadi rantai distribusinya tidak dikuasai oleh BUMN maupun pemerintah," ungkap Bhima kepada JPNN.com, Selasa (8/3).
Kendati demikian, tiga sampai tujuh rantai distibusi produsen minyak goreng ke konsumen distributornya bukan dari pemerintah.
Bhima menyarankan agar pedagang ritel menahan untuk menjual minyak goreng yang subsidi HET karena stok lama belum habis.
"Minyak goreng itu expired date-nya bisa satu tahun lebih jadi dia sudah beli mungkin satu tahun yang lalu, sehingga masih banyak digudang," kata Bhima.
Oleh karena itu, Bhima mengimbau seharusnya pemerintah membeli stok lama sehingga penjual tidak rugi karena stok lama banyak yang tidak berguna.
Ekonom Bhima Yudhistira menilai intervensi pemerintah dalam menstabilkan harga, bikin minyak goreng langka.
- Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Tegas, YLKI Tolak Kenaikan PPN 12 Persen
- Grant Thornton Indonesia Kupas Tuntas Strategi RI Hadapi Tantangan Ketidakpastian Ekonomi
- Kisah Sukses Nasabah PNM Mekaar, Ekspor Olahan Sisik Ikan ke Berbagai Benua