Ekonomi Kalimantan Barat Triwulan III-2021 Tumbuh 4,60 Persen

jpnn.com, PONTIANAK - Badan Pusat Statistik Kalimantan Barat mencatat ekonomi di Kalbar secara kumulatif pada Triwulan III-2021 dibanding Triwulan-III 2020 tumbuh 4,60 persen.
"Ekonomi Kalbar Triwulan III-2021 tumbuh 4,60 persen,” kata Kepala BPS Kalbar Moh Wahyu Yulianto di Pontianak, Jumat (5/11).
Wahyu menjelaskan pertumbuhan terjadi dari sisi lapangan usaha.
“Hampir pada semua lapangan usaha tersebut,” ujarnya.
Menurutnya, lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan signifikan adalah jasa kesehatan dan kegiatan sosial 37,95 persen dan konstruksi 10,71 persen.
Untuk pertanian, kehutanan, dan perikanan, serta industri pengolahan yang memiliki peran dominan juga mengalami pertumbuhan masing-masing sebesar 5,52 persen dan 8,17 persen.
Sementara, pertumbuhan ekonomi Kalbar dari sisi pengeluaran tertinggi terjadi pada komponen Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) yang tumbuh 6,95 persen.
Kemudian, diikuti komponen Konsumsi Lembaga Nonprofit yang Melayani Rumah Tangga (PK-LNPRT) dan komponen Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga (PK-RT) yang masing-masing tumbuh 3,38 persen dan 0,06 persen.
BPS Kalbar mencatat ekonomi Kalbar Triwulan III-2021 tumbuh sebesar 4,60 persen.
- Bitcoin Terkoreksi USD 80 Ribu, Peluang atau Ancaman bagi Investor?
- Tingkatkan Ekonomi Setelah Tsunami Selat Sunda, Istri Nelayan Produksi Aneka Olahan Laut
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Ekonom Sebut Penghentian PSN Berisiko Picu Ketidakpastian Ekonomi
- Masjid Al Ikhlas di PIK, Perpaduan Ibadah dan Ekonomi Berkelanjutan
- PNM Liga Nusantara Buka Bakat Pesepak Bola & UMKM Lokal