Eks Kader PD: Saya Malu Pak SBY Begitu
jpnn.com - jpnn.com - Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) seakan menyidir Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang tidak pandai mengelola negara karena banyaknya berita hoax. Hal itu SBY sampaikan lewat akun Twitter pribadinya.
Mantan politikus Partai Demokrat Tri Dianto menilai, apa yang disampaikan SBY bukan seperti seorang negarawan. Sebab, bukannya memberikan solusi malah menyampaikan keluhannya lewat media sosial Twitter.
"Agak lucu Twitter-nya Pak SBY. Mantan Presiden kok masih suka mengeluh. Apa maksudnya Pak SBY mengeluhkan 'negara kok jadi begini'? Seperti bukan mantan Presiden yang berkuasa 10 tahun," ujar Tri kepada JawaPos.com, Sabtu (21/1).
Juru Bicara Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) ini juga mempertanyakan, kalimat SBY yang menyebut juru fitnah penyebar hoax berkuasa dan merajalela.
Menurut Tri, ucapan SBY seperti itu tersirat menuduh pemerintahan Presiden Jokowi yang sedang berkuasa adalah juru fitnah dan penyebar hoax. Karenanya, hal ini harus dijelaskan SBY sehingga tidak menimbulkan polemik.
"Kan sekarang yang sedang berkuasa adalah Pak Jokowi. Kenapa dibilang bahwa juru fitnah dan penyebar hoax berkuasa? Biar tidak jadi fitnah dan sumber konflik baru," katanya.
Pengusaha jamu asal Cilacap, Jawa Tengah itu pun mengaku malu dengan SBY saat ini. "Sebagai mantan kadernya Pak SBY saya makin heran dan malu. Kok mantan Presiden begitu," pungkasnya.(cr2/JPG)
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) seakan menyidir Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang tidak pandai mengelola negara karena banyaknya berita hoax. Hal
Redaktur & Reporter : Yessy
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh
- Jokowi Resmi Lengser, Prabowo Kini Menjabat Presiden RI