Eks Mitra Kukar Ini Bakal Merapat ke Persiraja
jpnn.com, ACEH - Pemain bintang asal Aceh, Syahrizal berpeluang bergabung dengan Persiraja Banda Aceh jelang bergulirnya Liga 2 Indonesia 19 April 2017 mendatang.
Mantan pemain Persija Jakarta dan Mitra Kukar ini sudah berlatih bersama Vivi Asrizal dan kawan-kawan sejak beberapa hari terakhir.
Peluang Persiraja mengontrak stopper tangguh timnas Indonesia ini terbuka lebar, karena saat ini Syahrizal berstatus free transfer setelah mengalami cedera lutut Anterior Cruciate Ligament (ACL) total saat latihan bersama klubnya Mitra Kukar akhir Juli 2016 lalu.
Cedera tersebut membuat dia harus menjalani perasi dan pulang ke Aceh menjalani masa penyembuhan. Peluang bergabung cukup besar, apalagi dengan usianya yang masih 23 tahun. Tidak menjadi masalah regulasi yang ditetapkan.
"Syahrizal sengaja kita tempatkan di sini karena dalam proses penyembuhan cedera," kata manager Persiraja, Zaini Yusuf.
Zaini membeberkan, pihaknya mengupayakan untuk mendaftar pemain kelahiran Bireuen itu karena besar kemungkinan dalam dua bulan kedepan dia akan sembuh total.
Pernyataan Zaini ditanggapi terbuka oleh Syahrizal, dia tidak menolak jika manajemen tim berjuluk laskar rencong memakai jasanya musim ini, namun dia akan memutuskan bergabung atau tidak, setelah melihat perkembangan kondisi terakhir hingga pekan depan.
"Tidak menutup kemungkinan musim ini saya berseragam Persiraja, tapi jika saya ikut tim Persiraja berarti kondisi saya harus siap 100 persen. Karena saya tidak mau menanggung malu di depan masyarakat Aceh," kata Syahrial kepada Rakyat Aceh, Selasa (11/4) kemarin.
Pemain bintang asal Aceh, Syahrizal berpeluang bergabung dengan Persiraja Banda Aceh jelang bergulirnya Liga 2 Indonesia 19 April 2017 mendatang.
- Persiraja Banda Aceh Taklukkan PSKC Cimahi 3-0, Akhyar Ilyas: Fantastis!
- Wapres Klub Persiraja Diserang OTK di Jakarta, Siapa Aktornya?
- PSBS Biak Ukir Sejarah Promosi ke Liga 1, Pelatih Beri Apresiasi kepada Pemain dan Manajemen
- Promosi ke Liga 1, PSBS Biak Pertahankan Komposisi Skuad dan Cari Pemain Asing Baru
- Semifinal Liga 2: Semen Padang Promosi ke Liga 1
- Zulkifli Berharap Dewi Fortuna Memihak Persiraja di Kandang PSBS Biak