Eks Panglima TNI Desak Jokowi Selesaikan Konflik KPK-Polri
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Panglima TNI (Purn) Jendral Endriartono Sutarto mendesak Presiden Joko Widodo menyelesaikan konflik yang terjadi antara KPK versus Polri.
"Saya menyerukan bahwa ini gak bisa ditangani oleh KPK atau Polri sendiri," kata Endriartono saat bertandang ke Gedung KPK, Kamis (12/2).
Endriartono mengatakan, konflik KPK-Polri telah membuat kinerja kedua lembaga ini tidak maksimal. Padahal, tugas mereka sebagai penegak hukum teramat penting.
Karena itu, mantan politikus Partai NasDem tersebut berharap konflik KPK-Polri tak berlarut-larut. "Sebagai pemegang kekuasaan tertinggi di negara ini, Presiden harusnya bisa memutuskan yang terbaik," tegas Endriartono.
Mengenai kedatangannya ke KPK, Endriartono mengaku hendak memberi dukungan moral. Pasalnya, dia menilai bahwa KPK adalah lembaga penegak hukum yang masih sangat dibutuhkan oleh bangsa.
"Kalau korupsi tidak diberantas, kita tidak akan bisa mengejar ketertinggalan dari bangsa lain. Oleh karena itu kita mesti jaga agar KPK ini bisa terus melaksanakan fungsi dan tugasnya," tegas Endriartono. (dil/jpnn)
JAKARTA - Mantan Panglima TNI (Purn) Jendral Endriartono Sutarto mendesak Presiden Joko Widodo menyelesaikan konflik yang terjadi antara KPK versus
- Korupsi Dana PIP Universitas Bandung yang Merugikan Mahasiswa
- Jumlah Honorer Lulus PPPK 2024 Tahap 1 Sedikit, Sisanya Lebih Banyak
- Wamen Viva Yoga: AHY Ingin Transmigrasi Ideal jadi Pilot Project
- Wamentrans Viva Yoga Sebut Menko AHY Ingin Transmigrasi Ideal jadi Proyek Percontohan
- Honorer Database BKN Non-Formasi jadi PPPK Paruh Waktu, Tanpa Tunjangan
- Ini soal Nasib Honorer Tak Lolos CPNS 2024, Bisa Ikut Seleksi PPPK?