Eks Pimpinan KPK Minta Abraham Cs Tidak Banyak Omong
Senin, 19 November 2012 – 00:19 WIB
JAKARTA - Mantan Wakil Ketua KPK, Bibit Samad Rianto meminta para penerusnya untuk tidak terlalu banyak berbicara. Bibit menilai Abraham Samad Cs yang saat ini memimpin KPK, terlalu bebas mengumbar pernyataan tentang proses penyidikan kasus korupsi.
"Ya, kalau mau menyebarkan info itu harus berdasarkan fakta dan aturan. Penyidikan itu harusnya nggak boleh diomongkan," kata Bibit usai diskusi di Bumbu Desa, Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat, Minggu (18/11).
Ia mengklaim bahwa dirinya dan pimpinan KPKK jilid II tidak pernah membicarakan masalah penyidikan dengan orang di luar KPK, termasuk wartawan. Pasalnya, mengumbar proses penyidikan hanya akan menyusahkan kinerja para penyidik.
"Coba tanya dia (Abraham) sudah pernah jadi penyidik belum? Saya tahu kesulitan penyidik itu gimana," sindir Bibit.
JAKARTA - Mantan Wakil Ketua KPK, Bibit Samad Rianto meminta para penerusnya untuk tidak terlalu banyak berbicara. Bibit menilai Abraham Samad Cs
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Ribuan Orang Lulus, Mendikdasmen Ungkap Sesuatu, Honorer Masa Kerja 2 Tahun Kurang Bisa Dibantu?
- Peringati Hari Toilet Sedunia, WPC Ajak Ratusan SD di Indonesia Lakukan Hal Ini
- FL Technics Indonesia Pakai Teknologi Mototok Spacer 8600 NG
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan