Eks PSK-Mucikari Garap Proyek Pemkot
jpnn.com - KREMBANGAN - Pemberdayaan mantan pekerja seks komersial, mucikari, dan warga terdampak di Dupak Bangunsari mulai masuk ke usaha riil. Pekan depan mereka menggarap proyek pemerintah kota. Yaitu, penyediaan katering untuk warga lanjut usia di Kecamatan Krembangan.
Sedikitnya ada 25 orang yang diuji untuk menggarap proyek tersebut. Jumlah itu terbagi dalam empat kelompok.
Sebelum mengerjakan proyek, mereka mendapat pendampingan dari Universitas Ciputra. Materinya meliputi produksi, pemasaran, hingga proses administrasi. ''Sekarang tinggal praktik di lapangan,'' ungkap Antonius Tanan, presiden Universitas Ciputra Entrepreneurship Centre.
Dia menceritakan, awalnya 25 orang itu dibina. Ada tiga hal yang ditekankan. Yaitu, kompetensi atau keterampilan, kepercayaan diri, serta jaringan.
Kompetensi diwujudkan dengan melatih mereka menghasilkan produk. Lalu, kepercayaan diri bahwa mereka mampu dan produknya layak dijual di pasar. (riq/c7/tia)
KREMBANGAN - Pemberdayaan mantan pekerja seks komersial, mucikari, dan warga terdampak di Dupak Bangunsari mulai masuk ke usaha riil. Pekan depan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal