Eks SPG Donat Ini sukses jadi Gamer, Penghasilannya Sampai Puluhan Juta
jpnn.com, JAKARTA - Tini Wahyuni, streamer gaming Facebook mengungkapkan penghasilannya menjadi gamer bisa mencapai puluhan juta.
Wanita 22 tahun itu mengatakan bahwa angka tersebut didapatnya saat menjadi streamer game Free Fire.
"Awal mula bergabung sebagai streamer gaming, dalam setahun fanpage aku di Instagram sudah 537 ribu pengikut. Sekarang sudah sampai satu juta," kata Tini dalam keterangan tertulis, Selasa (18/5).
Dia pernah menjuarai turnamen Free Fire Booyah Day 2020. Dia juga aktif mengikuti kompetisi seperti Tournament All Star dan Free Fire Star Clash.
Sebelum sesukses ini, perempuan kelahiran 24 Maret 1999 ini rupanya pernah menjajal berbagai profesi.
Setelah lulus dari SMK Nusa Jaya Tangerang, Tini pernah menjajal berbagai pekerjaan dari sebagai SPG hingga karyawan pabrik.
"Waktu jadi SPG donat, kerja dari jam sembilan pagi sampai sampai jam sembilan malam. Di sana (aku) ngambil pelajaran bagaimana cara bekerja," katanya.
Beberapa bulan menjalani profesi sebagai SPG donat, Tini memutuskan berhenti dan pindah kerja di pabrik plastik. Setiap hari, Tini mengemas empat sampai enam kardus dengan bayaran Rp 6 ribu per kardus.
Sebelum menjadi streamer gaming Facebook, Tini Wahyuni pernah bekerja sebagai SPG donat.
- Lapakgaming Battle Arena Siap Meramaikan Dunia Gamers Indonesia
- Awalnya Diremehkan, Gamer Muda Ini Buktikan Hobi Bisa jadi Cuan
- Schneider Electric Hadirkan APC Back-UPS Pro Gaming, Ada Promo Khusus!
- Nvidia Meluncurkan G-Assist Guna Membantu Gamer Menyelesaikan Permainan
- SteelSeries Arctis Nova 5 Baru Hadirkan Lebih 100 Profil Audio Spesifik Game, Keren!
- Ungkap Kegemaran Chelsea Islan yang Belum Banyak Orang Tahu, Rob Clinton: Satu Hari Satu Jam