Eksekutor Penembak Polisi Sudah Teridentifikasi
jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Sutarman menegaskan saat ini pihaknya masih memburu eksekutor utama penembakan terhadap sejumlah anggota Polri beberapa waktu lalu yang hingga kini masih belum terungkap.
"Eksekutor sampai sekarang masih dalam pengejaran," tegas Sutarman di sela-sela silaturahmi Kapolri dengan insan pers, Selasa (19/11) di Mabes Polri.
Ia memastikan bahwa saat ini sudah enam orang yang ditahan terkait kasus penembakan polisi. Awalnya, ia menjelaskan, diamankan delapan orang.
Namun belakangan, dua orang dilepas karena tak terbukti terlibat. "Yang memenuhi unsur enam orang," ungkap bekas Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri ini.
Ia menambahkan, ini merupakan kelompok jaringan teroris. Menurut Sutarman, pihaknya sudah memiliki data-data soal kelompok-kelompok teroris yang selama ini menteror polisi. "Kelompok siapa sudah teridentifikasi. Tapi, eksekutor masih dalam pengejaran," ujar orang nomor satu di korps berbaju cokelat ini. (boy/jpnn)
JAKARTA - Kapolri Jenderal Sutarman menegaskan saat ini pihaknya masih memburu eksekutor utama penembakan terhadap sejumlah anggota Polri beberapa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 50 Menteri dan Wamen Belum Menyerahkan LHKPN, Siapa Saja ya?
- Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini 15 November 2024: Pagi Sudah Berawan Tebal
- Sun Life Berkomitmen Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Pencegahan Diabetes Tipe 2
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Pengusaha Muda Harus Siap Menghadapi Perubahan Jakarta Menuju Kota Global