Ekspor Meningkat, Pertumbuhan Ekonomi Diyakini 5,6 Persen
jpnn.com - JAKARTA- Kementerian Perindustrian (Kemenperin) optimis pertumbuhan ekonomi nasional pada 2016 membaik dan diperkirakan mencapai 5,2-5,6 persen (year on year).
Angka itu lebih tinggi dari pertumbuhan tahun sebelumnya sebesar 4,79 persen. Hal ini terutama didorong akselerasi stimulus fiskal dan non fiskal melalui beberapa paket kebijakan ekonomi yang diterbitkan pemerintah.
“Pertumbuhan ekonomi juga didorong kuat oleh industri pengolahan dengan kontribusi sebesar20,8 persen pada triwulan I 2016,” ujar Dirjen Industri Kimia, Tekstil, dan Aneka (IKTA) Kemenperin Harjanto dalam keterangan persnya, Kamis (9/6).
Bahkan, katanya, industri pengolahan juga merupakan penyumbang terbesar ekspor dengan kontribusi 85,76 persen dari total ekspor nasional.
Di samping itu, total ekspor industri terus mengalami peningkatan. Pada April 2016 mencapai USD 10,17 miliar atau naik sebesar 4,27 persen dibandingkan dengan periode sama tahun sebelumnya (year on year) sebesar USD 9,76 miliar. (esy/jpnn)
JAKARTA- Kementerian Perindustrian (Kemenperin) optimis pertumbuhan ekonomi nasional pada 2016 membaik dan diperkirakan mencapai 5,2-5,6
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cluster Louise di Summarecon Serpong Dipasarkan Mulai Rp 3,6 Miliar, 48 Unit Ludes Terjual
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024
- Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung
- ICIIS 2024 Sukses, Shan Hai Map Optimistis Iklim Investasi Indonesia Makin Baik
- HUT ke-20 Bank Sumut Syariah, Pj Gubernur Minta Inovasi Dilanjutkan