El Loco Ngamuk, Singo Edan Gulung PBR
jpnn.com - BALI- Laga perdana Bali Island Cup menjadi milik Arema Cronus. Tim berjuluk Singo Edan itu mampu menggunduli Pelita Bandung Raya dengan skor 2-0 (0-0) di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali Kamis (12/3).
Peluang pertama bagi Arema didapatkan Ahmad Bustomi pada menit kelima. Sayang, tendangan bebas mantan pemain Timnas itu masih membentur tiang. PBR membalas melalui David Laly lima menit berselang.
Bekerja sama dengan Yongki Aribowo, David sudah berhadapan dengan kipper Arema, Kurnia Meiga. Namun, dia gagal memaksimalkan peluang emas tersebut.
Di penghujung babak pertama, bomber Arema, Cristian Gonzales mendapat peluang bagus. Namun, penampilan gemilang Dennis Romanovs mampu menggagalkan usaha bomber berjuluk El Loco itu.
Arema melakukan perubahan di babak kedua. Beberapa pemain dimasukkan seperti Sengbah Kennedy dan Fery Aman Saragih. Perubahan itu terbukti manjur. Ferry mampu mencetak gol pembuka pada menit ke-57.
Arema menggandakan keunggulan melalui El Loco pada menit ke-60. Skor tak berubah hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. (dkk/jpnn)
BALI- Laga perdana Bali Island Cup menjadi milik Arema Cronus. Tim berjuluk Singo Edan itu mampu menggunduli Pelita Bandung Raya dengan skor 2-0
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad