El Loco Tak Bikin Gol, Garuda Kalah 0-3
Minggu, 26 Desember 2010 – 21:39 WIB
JAKARTA—Tiga gol berhasil disarangkan pemain Malaysia ke gawang Indonesia yang dikawal Markus Horison dalam leg pertama final Piala AFF Suzuki Cup 2010, Minggu (26/12). Gol pertama tercipta di menit ke 61 oleh Muhammad Safee. Kesalahan Maman Abdurrahman yang gagal menghadang Norshahrul berbuah gol setelah ia mengirimkan umpan manis ke Safee. Sejak awal babak pertama, pemain Malaysia mampu mendikte permainan Indonesia yang tampak tak konsentrasi. Menit ke 22, Muhammad Ridwan hampir saja membuat Indonesia kebobolan. Ia melakukan blunder fatal dan memberikan bola kepada kapten Malaysia, Safiq Rahim di dekat kotak pinalti. Beruntung, tendangannya masih melambung di atas mistar gawang yang telah ditinggalkan Markus.
Tak lama berselang gawang Markus Horizon kembali bobol. Norshahrul melepaskan umpan ke tengah, bola membentur Mamah Abdurachman dan jatuh ke kaki Muhammad Ashari yang langsung menceploskannya ke gawang Markus.
Baca Juga:
Gol ketiga tercipta di menit ke 72 kali ini dari kepala Safee. Headingnya rekannya dari tengah lapangan berdiri bebas dan menyundul bola dengan mudah ke sisi kanan gawang Markus. Ketiga gol itu membuat timnas kalah telah dan mesti berupaya menang dengan agregat gol lebih banyak di Gelora Bung Karno (GBK) 29 Desember nanti.
Baca Juga:
JAKARTA—Tiga gol berhasil disarangkan pemain Malaysia ke gawang Indonesia yang dikawal Markus Horison dalam leg pertama final Piala AFF Suzuki
BERITA TERKAIT
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?