El Tri Minta Amunisi Pengganti
Senin, 13 Juni 2011 – 23:39 WIB

El Tri Minta Amunisi Pengganti
MEXICO CITY - Kasus doping yang dialami lima pemain Meksiko berimbas pada kuantitas skuad mereka di Piala Emas Concacaf 2011. Seiring skors sementara yang diterima kelima pemain itu, skuad Meksiko otomatis berkurang. Saat ini, Meksiko hanya memiliki 17 pemain dengan tiga di antaranya kiper. Setiap kontestan Piala Emas sebenarnya memiliki kuota 23 pemain. Nah, sebelum kehilangan lima pemain yang tersandung doping itu, Meksiko lebih dulu ditinggal Ricardo Osorio yang dipulangkan karena sakit. "Kami sudah mengajukan permintaan kepada otoritas turnamen untuk mencari pengganti lima pemain kami yang tersandung doping," kata Decio de Maria, sekretaris umum Femexfut, kepada Associated Press.
Lima pemain El Tri - sebutan Meksiko - yang tersandung doping adalah kiper Guillermo Ochoa (America), defender Francisco Javier Rodriguez (PSV Eindhoven), defender Edgar Duenas (Toluca), serta duo gelandang Antonio "Sinha" Naelson (Toluca) dan Christian Bermudez (Atlante).
Dalam tes urine kelima pemain itu positif mengandung obat terlarang jenis clenbuterol. Tes dilakukan di kamp latihan Meksiko pada 21 Mei lalu. Kelima pemain itu kini dikirim ke Los Angeles untuk menjalani tes untuk memastikan apakah obat terlarang itu berasal dari daging yang terkontaminasi sebagaimana dugaan Federasi Sepak Bola Meksiko (Femexfut).
Baca Juga:
MEXICO CITY - Kasus doping yang dialami lima pemain Meksiko berimbas pada kuantitas skuad mereka di Piala Emas Concacaf 2011. Seiring skors sementara
BERITA TERKAIT
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan